Dapurku-dapurku

Minggu, 19 Februari 2012

Tips Sukses Membuat Cake

Dulu aku sering sekali gagal dalam menbuat cake (bolu), kadang-kadang kembang eh setelah mateng kempis lagi,tak jarang juga dimasukkan adonan segitu tetap juga matangnya segitu juga alias bantat. terkadang kembang tapi yang kembang cuma sebelah yang sebelah lagi naiknya cuma dikit aja tetapi semua itu tak menbuatku putus asa semakin aku gagal semakin kuat pula keinginanku untuk menakhlukkannya. akhirnya dari setiap kegagalan itu aku catat baik-baik apa yag menyebakannya gagal,terangkumlah seperti ini.

1.jika ingin memulai membuat cake pastikan semua wadah dalam keadan kering,jangan sampai ada lemak sedikitpun yang menempel karena akan menyebabkan cake bantat.
2. kocok telur dan gula hingga benar-benar berwarna putih dan kental.
3. siapkan bahan - bahan sesuai yang tertera diresep takarannya harus pas.
4. pastikan panas oven merata.
5. sesuaikan adonan dengan loyang maksudnya begini loh kalau adonan diresep untuk loyang uk 18cm  jangan kita masukkan kedalam loyang yang uk 24cm. tentu hasilnya tidak maksimal.
6. selamat mencoba jika gagal ulang kembali hingga sukses.
Mudah-mudahan bermanfaat ya...salam baking...

Tidak ada komentar:

Posting Komentar